Selasa, 08 November 2016

Bidang Keilmuan

KKN UAD 2015/2016 Nama : nehru asyikin nim: 10024046 Bidang hukum : A. Penyuluhan hukum narkoba 1). Memberikan penyuluhan tentang dampak narkoba kepada masyarakat RW 10 yang berada di sekitar masjid Al- Amin. Deskripsi kegiatan penyuluhan hukum narkoba ini merupakan program keilmuan hukum di kkn alternatif yang di berikan kepada masyrakat khususnya kecamatan mergangsan keparakan lor sesuai dengan permintaan ketua RW 10 tempat lokasi penerjunan divisi II.A.2 dimana kelurahan keparakan pernah masuk dalam zona merah provinsi yogyakarta. Maka dalam kegiatan ini tidak hanya memberikan informasi mengenai dampak narkoba kepada masyrakat tetapi juga solusi atau pencegahannya karna hal itu dalam program keilmuan penyuluhan hukum ini saya mengundang PKBH UAD(pusat konsultasi bantuan hukum universitas ahmad dahlan) untuk memberikan penyuluhan narkoba mengenai informasi dan pencegahan dengan kata lain suatu bagian proses menyeluruh dengan target masyarakat secara meluas agar mampu mengurangi berbagai peristiwa yang diakibatkan oleh penyalah gunaan narkotika dan zat adektif. Menawarkan kepada masyarakat untuk menghindari masalah narkotika dan zat adiktif sebelum mereka menggunakan, memberikan harapan kepada kelompok masyarakat tertentu melalui kegiatan/latihan untuk mengarahkan kebiasaan tingkah laku yang sehat B. Penyuluhan hukum lalu lintas Memberikan penyuluhan tentang hukum lalu lintas kepada masyarakat RW 10 yang berada di sekitar masjid Al- Amin. Deskripsi kegiatan penyuluhan hukum lalu lintas pada masyarakat kelurahan keparakan lor melihat lokasi ini berada di tengah kota yang kebanyakan masyarakat menggunakan sepeda motor dan mobil untuk akses trasnportasinya, namun berjalan kegiatan-kegiatan program keilmuan yang sulit mengumpulkan masyrakat sebagai sasaran dari program ini dan juga 90% masyrakat kepararakn lor khususnya RW 10 adalah pekerja dan sulit untuk mencari waktu untuk dilaksanakannya program ini maka saya merubah sasaran dari bapak-bapak dan ibu-ibu menjadi anak-anak dan remaja di RW 10 keparakan lor serta merubah tema yang awalnya Penyuluhan tentang hukum lalu lintas dan Penyuluhan tentang proses di pengadilan tindak pidana ringan lalu lintas menjadi penyuluhan hukum lalu lintas dan pengenalan simbol-simbol rambu-rambu lalu lintas melihat bahwa minimnya pengetahuan menganai simbol dan rambu-rambu lalu linta dikalangan anak-anak dan remaja maka sering sekali terjadi pelanggaran lalu lintas di DIY, maka dari itu diadakannya kegiatan mahasiswa kkn dari ilmu hukum UAD agar membantu anak-anak dan remaja mengenal simbol dan rambu-rambu di jalan raya agar mereka bisa faham atas semua aturan-aturan dijalan dengan media poster rambu-rambu lalu lintas yang bertema anak-anak dan penyampaian yang ringan kepada mereka sehingga sasaran mampu memahami dan mengingat simbol dan rambu-rambu. Hal ini pun berguna bagi keselamatan kita bersama serta menghindari bertambahnya kecelakaan lalu lintas khususnya pada anak-anak dan remaja dan tidak lupa meningkatkan kewaspadaan di jalan. C. Pendampingan Bimbingan Belajar untuk SD Mendampingi bimbingan belajar Pkn untuk anak-anak SD yang berada di lingkungan masjid Al- Amin dengan materi: 1). Mengajarkan nilai moral pancasila 2). Mengajarkan undang-undang dasar 1945 Deskripsi Kegiatan bimbingan belajar PKN ( pendidikan kewarganegaraan) merupakan suatu mata pelajaran yang di wajibkan dalam kurikulum. saya mengambil tema diatas salah satunya dengan alasan bahwa pancasila merupakan ideologi bangsa dan UUD 1945 merupakan cita-cita luhur rakyat indonesia yang wajib di ketahui dan di fahami karna didalam nya berisi cita-cita dan pandangan bangsa secara khusus tujuan adanya bimbingan belajar PKN dalam pendidikan yaitu membina moral yang diwujudkan pada kehidupan sehari-hari dalam hal ini adalah prilaku bersifat kemanusiaan serta mendidik generasi bangsa yang baik, toleran, patriotisme, beragama, setia terhadap bangsa tidak cukup disitu anak-anak juga mengamalkan point-point atau nilai dalam mata pelajaran PKN tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar